Home » , » DUMo, Aplikasi Pintar Untuk Deteksi Versi Update Driver

DUMo, Aplikasi Pintar Untuk Deteksi Versi Update Driver

Seberapa sering anda mengupdate driver yang terinstall di PC anda. Memang update driver ini tidak harus dilakukan, karena beberapa kejadian, saat melakukan updatd river, sistem anda akan tidak semakn stabil. Jadi keputusannya adalah membiarkan pengguna untuk menggunakan driver lama.

Tetapi ada beberapa perangkat yang membutuhkan update driver untuk memperbaiki beberapa kinerjannya. Bila anda menemukan sesuatu yang tidak bekerja atau anda mendapatkan Stop Error, dan anda mungkin bisa memeriksa Device Drivers.


Driver merupakan komponen yang sangat penting dari sistem komputer, dan menjaga mereka agar update adalah penting. Mengetahui kapan dan bagaimana untuk update driver tidak semudah seperti yang kita inginkan.

Sebagian besar pengguna komputer percaya bahwa sangat penting utuk menjaga driver tetap update dan jika anda adalah salah satu dari mereka, KC Software memiliki utilitas yang sangat baik untuk hal tersebut.

Update driver monitor, seperti namanya menjelaskan membantu anda untuk mengelola semua driver anda terinstall pada PC. Meskipun anda selalu melakukan backup data, Uninstall, Disable, Roll Back, Device Update Drive menggunakan Device Manager di Windows 8, Dumo mengotomatiskan proses ini untuk anda.

Monitor Update Driver
Dengan Dumo atau Driver Update Monitor yang diinstal pada PC, anda tidak perlu memeriksa situs web dari produsen perangkat keras untuk update. Seperti yang disebutkan oleh pengembang, program ini secara otomatis mendeteksi perangkat keras yang terpasang pada sistem anda menjaga PC anda ada up-to-date dengan aman menggunakan versi terbaru dari driver hardware yang dibutuhkan.

Update driver dapat memperbaiki masalah kinerja dalam PC anda dan juga dapat meningkatkan keamanan, stabilitas dan kecepatan mesin. Pembaruan yang dirilis oleh produsen sering membawa fitur baru dari pernagkat keras, tetapi masalah utamanya adalah bahwa bagaimana dan dimana untuk menemukan update driver.

Metode yang paling umum digunakan untuk memeriksa update driver adalah dengan mengunjungi situs web produsen dan memeriksa update yang tersedia dan kemudian mendownload pada PC anda, yang saya percaya tidak begitu berguna.

Dumo membuat semuanya otomatis. Ini adalah solusi one-stop yang dapat membantu anda untuk mendaptkan rincian tentang semua driver yang diinstal pada PC anda dan juga memastikan bahwa anda memiliki edisi terbaru.

Ini adalah aplikasi yang mudah digunakan dan segera setelah anda menjalankannya, maka akan mulai memindai sistem operasi dan mendeteksi driver yang diinstall.

Dalam beberapa detik program akan menampilkan seluruh daftar driver install pada perangkat anda bersama dengan nomor versi dan nomor produsen. Gambaran utama dari program ini akan menampilkan semua. Dumo juga menunjukkan penggunaan RAM dan CPU saat itu.

Singkatnya, Dumo (Driver Update Monitor) adalah program yang berguna yang menampilkan daftar lengkap driver yang diinstal pada komputer Anda. Bila anda tertarik dengan Dumo, bisa langsung mendownloadnya di http://www.kcsoftwares.com/?download



Share this article :

1 Comments:

Ada Masukan? Sampaikan Yuk....



                                                                                              Donni Antonius Sinaga






 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Teras Mimpi - Erek Erek dalam Buku Mimpi Lengkap dengan Abjad Bergambar Dan Kode Alam - All Rights Reserved
Responsive by Mas Yadi Template Created by Creating Website
Proudly powered by Blogger