Audio player yang dimiliki Axioo Picopad 7 3G sangat standar dan minimalis sehingga kurang enak dipandang. Apalagi rasio besarnya layar dan huruf kurang pas sehingga mengurangi keseimbangan pandangan. Untungnya, suara dari speakernya terdengar jernih dan keras, tanpa ada gejala pecah. Seperti Android Jelly Bean lain, ada equaliser bawaan dengan sebelas pilihan equaliser siap pakai plus lima kanal equaliser manual.
Tablet biasanya memang tak menonjolkan kemampuan fotografi yang mumpuni. Hasil foto kameranya hanya untuk dikirim ke Facebook, juga untuk video call. Seperti kamera di tablet ini yang hanya 2 MP tanpa flash, dan VGA di depan. Menunya standar saja, seperti White Balance, Exposure.
Memori RAM yang lega membuatnya mampu menangani banyak aplikasi dan game dengan lancar. Kalaupun ada sekit kekurangan soal kinerja ini adalah respon layar yang terkadang kurang responsif saat jari dimainkan.
Spesifikasi dan Harga Axioo Picopad 7 3G GGD
Jaringan : Quadband GSM 850/900/1800/1900 MHz, Dualband 3G 850/2100 MHz
Dimensi : 188 x 115 x 9,1 mm
Layar : IPS LCD capacitive touchscreen 7 inci, 1280 x 800 piksel
Sistem Operasi dan Hardware
OS : Android 4.2.2 Jelly Bean
Prosesor : MTK8389 Quad Core 1,2 GHz
Multimedia
Kamera : Belakang 2 MP, Depan VGA, video recorder
Audio Player : MP3/MIDI/WAV
Video Player : MP4/3GP
Konektivitas dan Memori
Koneksi Nirkabel : WiFi, HSDPA/GPRS/EDGE, Bluetooth
Koneksi Kabel : microUSB 2.0, jack audio 3,5 mm
Memori Intrenal : 4 GB, RAM 1 GB
Memori Eksternal : microSD, 32 GB
Pesan : SMS, MMS, Email, IM
Fitur Lain : GPS Internet, A-GPS, Google Maps, Gmail, Google Play, Voice Search, Sound Recorder, Backup and Restore, ES Task Manager, File Manager, Kingsoft Office, MX Player, Facebook, Twitter, Wireless input
Baterai : Li-ion 3000 mAh
Harga : Rp 1.600.000
0 Comments:
Posting Komentar
Ada Masukan? Sampaikan Yuk....
Donni Antonius Sinaga